pwnubali.or.id – Suasana dinginnya alam Bedugul tidak begitu terasa tertutup oleh hangatnya rasa kekeluargaan yang tercipta dalam acara malam puncak ujian praktek Fotografi PW LTN NU Bali di Taman Danu, Bedugul, Bali.
Para peserta kelas fotografi sebelumnya telah mendapatkan materi yang disampaikan oleh narasumber pada tanggal 4-5 September 2021 di Gedung Sekretariat PWNU Bali, Jalan Pura Demak, Denpasar Barat, Bali.
Ketua PW LTN NU Bali, Muhammad Muhlisin, S.Pd.I menyampaikan dalam sambutannya bahwa malam ini menjadi malam penentu atas apa yang telah dipelajari sejauh ini.
“Pertama kami ucapkan terimakasih atas partisipasi teman-teman peserta kelas Fotografi LTN NU Bali tahun 2021. Dan Selamat mengikuti ujian praktek ini dengan baik, dan semoga mendapat nilai yang baik pula,” ujar pria yang akrab disapa kang Muh.
Kang Muh juga menambahkan bahwa konsep Ujian fotografi dibuat senyaman mungkin dengan mengedepankan rasa kekeluargaan. Hal itu supaya peserta tidak tegang dan terbebani tugas akhir kelas fotografi tersebut. Sehingga dalam ujian nanti hasilnya maksimal.
“Apapun yang teman-teman dapat nanti adalah murni hasil kerja keras teman-teman. Panitia tidak ikut campur dalam penilaian hasil fotografi, semua hak prerogatif dari Mentor dengan melihat berbagai kaidah fotografi,” imbuhnya.
Narasumber kelas fotografi Amin Akbarinzyah menyampaikan dalam sesi pengarahan narasumber, bahwa setiap peserta nanti akan mendapat soal sebagai tindak lanjut dari pendalaman materi yang sudah disampaikan kemarin. Setelah itu praktek mengambil gambar sesuai dengan arahan narasumber.
“Besok pagi menjelang subuh semua peserta memasang tripod masing-masing ditempat yang telah kita tentukan. Selanjutnya ikuti instruksi dari saya,” pintanya.
Selain itu pak Amin akan memberikan hadiah bagi peserta yang mendapat nilai tertinggi dari masing-masing katagori.
“Saya sudah siapkan hadiah sebuah lensa untuk nilai tertinggi peserta fotografi menggunakan kamera DSLR, sementara yang menggunakan HP akan mendapatkan pulsa paket,” kata pak Amin.
Akhirnya, sembari menikmati malam di tepi Danau Taman Danu Bedugul, peserta diajak santai dengan barbeque, bakar jagung, dan makan malam bersama.
Kontributor : MM