Perkuat Jalinan Silaturahmi Antar Mahasiswa, BEM ISTNUBA Gelar Khotmil Quran dan Buka Puasa Bersama

pwnubali.or.id – Minggu, 2 Mei 2021 bertepatan dengan hari ke 20 puasa, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) yang merupakan organisasi kemahasiswaan di Institut Sains dan Teknologi Nahdlatul Ulama Bali (ISTNUBA) mengadakan acara khotmil quran dan buka puasa bersama.

BEM sebagai penyelenggara sering mengadakan acara serupa sebagai salah satu bentuk upaya  dalam mempererat jalinan silaturahmi antar sesama mahasiswa.

Bacaan Lainnya

Acara di buka dengan khotmil qur’an lalu di sambung dengan kultum dari Wakil Tanfidziyah PWNU Bali dan disambung dengan sambutan wakil rektor sembari menunggu berbuka puasa.

Dalam kultumnya Wakil Tanfidziyah PWNU Bali menjelaskan tentang keutamaan malam Lailatul Qadr, “Malam yang penuh kebaikan yaitu malam dimana umat manusia melaksanakan kebaikan, maka kebaikan itu akan dilipatgandakan menjadi kebaikan 1000 bulan. Untuk iu kita dianjurkan ketika pertengahan akhir di bulan Ramadhan untuk senantiasa meningkatkan amal ibadah kita sebagaimana kebiasaan orang orang beriman ketika malam terakhir di bulan Ramadhan yaitu dengan memperbanyak tadarus Al Qur’an, serta memperbanyak iktikaf di masjid”.

“Oleh karena itu mari kita berdoa pada Allah SWT semoga amal ibadah yang senantiasa kita lakukan diterima oleh Allah SWT dan berdoa semoga kita dipertemukan lagi dengan bulan Ramadhan tahun berikutnya”.

Kegiatan yang diselenggarakan ini di donaturi oleh beberapa mahasiswa dan Bapak Miftachur Rohman, SE., SH yang merupakan Bendahara PW LTN NU Bali.

Wakil rektor Bapak Fawaid  dalam sambutannya menyatakan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh mahasiswa yang hadir.

“Terimakasih kepada seluruh mahasiswa yang berkenan hadir dalam menyukseskan acara buka bersama pada hari ini. Kepada seluruh mahasiswa yang hadir, acara ini selain sebagai sarana mempererat silaturahmi juga sebagai salah satu cara mempromosikan kampus. Karena selain kampus kita yang berbasis teknologi, juga di imbangi dengan kegiatan keagamaan. Dan dengan background yang kuat, saya yakin ISTNUBA dapat bersaing dengan kampus besar di luar sana”, Pungkasnya.

Acara buka bersama ini di tutup dengan sholat tarawih berjamaah di mushola PWNU Bali.

Penulis : Dewi Novita (Kominfo)

Editor : Ita KH

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.